Bupati dan Wakil Bupati Solok Sampaikan Pidato Perdana dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Solok

Kab. Solok, scmnews.id- 5 Maret 2025 – Dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Solok, Bupati Solok Jon Firman Pandu, SH, dan Wakil Bupati Solok H. Candra, S.H.I., menyampaikan pidato perdana mereka setelah resmi dilantik untuk periode 2025-2030. Acara yang digelar di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Solok ini dihadiri oleh berbagai unsur Forkompimda, Ketua DPRD Kabupaten Solok Ivoni Munir, S. Farm, Apt., Sekda Kabupaten Solok Medison, S. Sos, M. Si, para anggota DPRD, kepala OPD, camat, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Solok Jon Firman Pandu menyebut hari ini sebagai momen bersejarah, tidak hanya bagi dirinya secara pribadi, tetapi juga bagi seluruh masyarakat Kabupaten Solok. Ia menegaskan bahwa amanah yang diberikan masyarakat kepadanya merupakan tanggung jawab besar yang akan dijalankan dengan penuh dedikasi dan keikhlasan.

“Kabupaten Solok memiliki potensi besar yang harus kita kelola dengan bijaksana dan inovatif. Dalam lima tahun ke depan, kita memiliki tugas besar untuk mewujudkan Kabupaten Solok yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera,” ujar Bupati Jon Firman Pandu.

Dalam pidatonya, ia juga mengumumkan visi pemerintahan yang akan dijalankan dalam lima tahun ke depan, yaitu “Terwujudnya Pemerintahan yang Melayani Menuju Masyarakat Madani Nan Sejahtera.” Untuk mewujudkan visi ini, beberapa misi yang akan dijalankan meliputi:

Mewujudkan Smart Government dan Berintegritas dalam Melayani.
Meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berdaya saing global.
Memberdayakan masyarakat berbasis adat dan budaya.
Meningkatkan ekonomi berbasis potensi dan sumber daya nagari.
Sebagai langkah awal, Bupati Solok juga mengumumkan program 100 hari kerja yang akan difokuskan pada berbagai sektor, seperti kebersihan lingkungan melalui program Solok Bebas Sampah, stabilisasi harga kebutuhan pokok melalui Basawah Pokok Murah, perbaikan infrastruktur, peningkatan layanan internet di enam nagari yang masih blank spot, serta hibah untuk sekolah swasta, tempat ibadah, dan berbagai lembaga adat dan keagamaan. Selain itu, program One Village One Product dan pengembangan aset pariwisata daerah juga menjadi prioritas.

Di akhir pidatonya, Bupati Solok mengajak seluruh elemen masyarakat, DPRD, ASN, serta pemangku kepentingan lainnya untuk bersatu membangun Kabupaten Solok dengan tagline Sejuk dan Damai. Ia juga menekankan pentingnya meninggalkan perbedaan politik demi bersama-sama mewujudkan pembangunan yang lebih baik.

“Kabupaten Solok bukan hanya milik pemerintah, tetapi milik kita semua. Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, insyaallah kita akan mencapai kemajuan yang lebih baik,” tutupnya.

Setelah pidato perdana, kegiatan dilanjutkan dengan sesi dialog antara Bupati dan Wakil Bupati Solok dengan anggota DPRD Kabupaten Solok, membahas berbagai program prioritas serta langkah-langkah strategis dalam pembangunan daerah ke depan. Ns

Exit mobile version