Ketua TP-PKK Pasbar Berikan Pelatihan Kader Posyandu di Dua Nagari Kecamatan Kinali

banner 120x600

Kinali, Diskominfo Pasbar —

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), Ny. Sifrowati Yulianto, memberikan pelatihan kepada para Kader Posyandu di Nagari Bandua Balai dan Nagari Langgam Sepakat, Kecamatan Kinali, Rabu (23/7).

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas kader dalam memberikan pelayanan dasar kesehatan kepada masyarakat, khususnya ibu dan anak.

Dalam sambutannya, Ny. Sifrowati menekankan pentingnya peran kader sebagai ujung tombak dalam menciptakan generasi sehat dan berkualitas.

“Kader Posyandu memiliki peran vital dalam memantau tumbuh kembang anak, memberi edukasi gizi, serta pencegahan stunting. Oleh karena itu, peningkatan pengetahuan dan keterampilan kader sangat dibutuhkan,” ujar Ny. Sifrowati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *